KOLAKA TIMUR — Viral video pemukulan Plt Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kolaka Timur yang dilakukan salah satu kabidnya, Rabu (5/4/2023).
Dalam video berdurasi 2 menit 25 detik, tampak Plt Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Herman Amin L yang dipukul sampai keluar darah dari hidungnya.
Saat dikonfirmasi, Herman Amin mengatakan saat kejadian ia sedang melakukan pertemuan dengan tokoh Tolea dari suku Tolaki.
“Tiba-tiba Kabid itu masuk sambil menendang pintu dan langsung memukul saya,” ujarnya.
Menurut informasi pemicu marahnya kabid itu karena pergantian PPTK yang dilakukan oleh Plt Kepala Dinas tanpa sepengetahuannya.
“Masalah pergantian PPTK itukan hak saya dan saya bisa menunjuk langsung,” jelas Herman Amin.
Herman juga mengatakan dalam mengganti PPTK, dirinya sudah melihat kinerja setiap anggotanya di kantor mana yang bagus pengerjaannya dan yang tidak.
“Harusnya dia introspeksi diri, bukan bertanya apa tupoksi saya,” katanya.
Ia juga mengaku akan berkoordinasi dengan Sekertaris Daerah Kabupaten Kolaka Timur terkait kejadian itu, Herman Amin juga akan melihat apa permasalahan pemukulan itu akan dibawa ke jalur hukum atau tidak.
Diketahui, pelaku pemukulan bernama Muhtar Syamsuddin yang merupakan Kabid Kebudayaan di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Kolaka Timur.
Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi Kabupaten Kolaka Timur, Nyoman Abdi saat dikonfirmasi mengatakan, permasalahan perkelahian itu hanya miss komunikasi biasa.
“Kurang bisanya mengontrol emosi makanya sampai berkelahi, ujarnya.
Sementara itu, Sekertaris Daerah Kabupaten Kolaka Timur, Muh Iqbal Tongasa saat dikonfirmasi mengatakan, pihaknya belum menerima laporan terkait perkelahian di Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kolaka Timur.ujarnya
https://www.youtube.com/@lidikbhayangkaranews3000
(***/Lbn)
Tidak ada komentar