BOGOR — Viral video patwal ambulans mendapat perlakuan yang tak mengenakan dipukuli dan ditendang oleh 2 orang pria saat iringi ambulans.(5/5/2023)
Diketahui peristiwa itu direkam dari dalam mobil ambulans yang terjadi di kecamatan Parung, Bogor, Jawa Barat
Mulanya sebuah mobil ambulans dengan sirine yang menyala sedang melaju, namun terhalang oleh pengendara motor yang sedang berboncengan.
Merasa tak terima dirinya ditegur lantaran menghalangi mobil ambulans, pria yang menggunkana helm dan membonceng seorang wanita itu lantas menendang patwal ambulans sambil terus melaju.
“Awal mula terjadinya pemukulan dan tendangan maut Patwal Ambulan di Parung, Bogor, Jawa Barat,” tulis caption dalam vidio tersebut.
Setelah pengendara itu minggir, ia terlihat marah dan terjadilah perselisihan hingga warga yang berada di lokasi berdatangan dan ikut terlibat dalam kegaduhan tersebut.
Dalam unggahan lainya, terlihat 2 orang pria yang ikut memukuli dan melakukan tendangan pada anggota patwal yang kembali menaiki motornya.
Kendati demikian, saat ini pengendara motor yang awalnya menghalangi mobil ambulan sudah berdamai.
Seementara 2 oknum yang memukulĀ patwal saat ini masih dalam pencarian.
“Dua oknum ini yang mukulin patwal masih dicari. Tolong etikad baiknya, ditunggu!”
https://www.youtube.com/@lidikbhayangkaranews3000
(***/Lbn)
Tidak ada komentar